Ridwan Kamil: Sikap Ahok Pilih Jalur Independen Harus Jadi Renungan Bagi Partai Politik

[ad_1]

apartemen1

Ridwan Kamil menganggap tuduhan terhadap Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melakukan deparpolisasi partai politik kurang tepat.

Wali Kota Bandung  tersebut mengatakan sikap Ahok memilih jalur independen dalam Pilkada DKi 2017 justru harus dijadikan bahan evaluasi bagi partai politik.

“Enggak sampai deparpolisasilah. Ini kan cuma pilihan Pak Ahok melalui jalur independen. Itu harusnya jadi renungan bagi partai mengenai sistemnya,” ujarnya saat ditemui di kantor KemenPAN-RB, Jakarta, Kamis (10/3/2016).

Pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut pun menjelaskan bahwa orang-orang yang menjadi pemimpin bukan hanya mereka yang menjadi pengurus partai ataupun menjadi kader partai.

Namun, bisa berasal dari profesional yang berada di luar partai politik.

“Ini kan bukti bahwa menjadi pemimpin bukan hanya orang yang berasal dari partai saja,” lanjutnya.

Dia juga mengatakan bahwa jalur independen sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Sehingga bukan berarti seseorang yang maju melalui jalur independen melawan partai politik.

Sumber : TRIBUN

 

©  Bandung Juara

[ad_2]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *